HANJUANG / ANDONG (Cordyline) - GANESHA FLORA

Jual aneka tanaman hias, tanaman herbal, pohon peneduh, pupuk, alat dan media tanam, serta melayani sewa tanaman murah.

HANJUANG / ANDONG (Cordyline)

Hanjuang / Andong (Cordyline)

Hanjuang (Cordyline) atau Andong (bahasa Jawa) merupakan sekelompok tumbuhan monokotil berbatang yang sering dijumpai di taman sebagai tanaman hias. Marga Cordyline memiliki sekitar 15 jenis. Sistem APG II memasukkan hanjuang ke dalam suku Laxmanniaceae. Namun, beberapa pustaka lain memasukkannya ke dalam Liliaceae (suku bakung-bakungan) serta Agavaceae.

Tanaman hanjuang memiliki bentuk tegak, jarang bercabang, dengan kisaran tinggi 3 sampai 5 meter. Daunnya berbentuk lanset lebar memiliki variasi warna merah tua, merah kecoklatan atau cuma hijau saja. Tanaman ini mempunyai bunga yang berbentuk malai dengan ukuran panjang sekitar 30 cm, berwarna hijau keunguan atau kuning muda. Adapun bentuk buah hanjuang menyerupai bola dan berwarna merah.

Pembudidayaan tanaman hanjuang dapat dilakukan dengan cukup mudah yaitu menggunakan cara stek batang. Cara stek digunakan dengan memakai batang tanaman yang keras sepanjang 5-10 cm. Tanaman hanjuang mudah untuk dipelihara.

Klasifikasi ilmiah
Kerajaan: Plantae
Divisi: Magnoliophyta
Kelas: Liliopsida
Ordo: Asparagales
Famili: Laxmanniaceae
Genus: Cordyline

Nama hanjuang juga dipakai untuk sekelompok tumbuhan dari marga Dracaena. Daun hanjuang khas, berbentuk lanset, berukuran agak besar dan berwarna hijau kemerah-merahan (Cordyline) atau berwarna hijau muda (Dracaena).

Kebanyakan jenis Cordyline merupakan tanaman hias karena warna daunnya yang berubah menjadi merah jika mendapat sinar matahari langsung. Beberapa jenisnya antara lain: Cordyline australis, Cordyline banksii, Cordyline fruticosa syn. C. terminalis (hanjuang biasa), Cordyline haageana, Cordyline indivisa, Cordyline obtecta syn. C. kaspar, C. baueri dari Selandia Baru, Cordyline pumilio, Cordyline stricta

Kegunaan
Hanjuang Cordyline sering dipakai sebagai tanaman pelindung dan pembatas blok pada sawah, ladang, serta perkebunan teh atau kina di Indonesia. Hanjuang, terutama C. fruticosa, populer sebagai tanaman hias. Daun hanjuang dipakai sebagai pembungkus makanan. Hasil penelitian menunjukkan, bungkus daun hanjuang memiliki kemampuan antibakterial.

Dalam masyarakat Sunda, Jawa, serta Bali, hanjuang memiliki makna sebagai "pembatas ruang", baik secara harafiah maupun filosofis.

Khasiat dan manfaat dari tanaman Hanjuang  katanya bisa juga untuk mengobati. Beberapa bagian tanaman hanjuang yang dapat digunakan untuk pengobatan adalah bunga, akar dan daun.

(!). Mengobati TBC Paru Dengan Batuk Berdarah
Daun kering 15-30 gram, atau bunga kering 9-15 gram atau akar kering 6-10 gram direbus dan diminum.

(!!). Menstruasi Yang Banyak, Air Kemih Berdarah dan Wasir Berdarah
Cara meramunya sama dengan No. (!)

(!!!). Mengobati Nyeri Lambung dan Mengobati Nyeri Ulu Hati
Cara meramunya sama dengan No. (!)

(!V). Mengobati Air Kemih Berdarah dan Mengobati Tidak Menstruasi
Daun segar 60-100 gram atau akar 30-60 gram direbus dan diminum

(V). Mengobati Radang Gusi
Kulit pohon hanjuang dikikis, diberi garam sedikit dan dioleskan pada tempat yang sakit.

PERHATIAN : Wanita hamil tidak boleh mengkonsumsi tanaman obat ini karena merupakan ancaman keguguran.

Posted by : GANESHA FLORA BALI ~ Jual - Sewa Tanaman Hias.

Semoga Artikel "HANJUANG / ANDONG (Cordyline)" ini bermanfaat. Kritik dan saran silahkan sampaikan di kolom komentar..

Untuk informasi stok, harga dan pemesanan produk/ jasa, silahkan hubungi WA Support/ Kontak yang tersedia.

Terima kasih atas kunjungan anda!!!
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog